A

A

Petromax

Lifestyle And Business. Karena Listrik PLN padam akibat hujan lebat tadi sore maka aku jadi teringat mempunyai Lampu Petromax, Lampu yang dalam bayanganku sangatlah terang berkali kali lebih terang dari pada lampu minyak biasa. Petromax terdiri dari 2 kata yaitu Petro yang berarti Minyak sedangkan Max berasal dari penciptanya beliau adalah Bapak Max Graetz yang dulu waktu kecil dipanggil “Petrol Max” oleh kawan kawannya, selain untuk penerangan rumah, dulu lampu Petromax ini juga sudah berulang kali menemaniku dalam camping maupun kegiatan pramuka lainnya tentu waktu masih sekolah dahulu. Praktis dan lagi bila malam hari Lampu Petromax ini akan memberikan efex hangat di sekitar nya (Tenda Pramuka) praktis dan efisien karena waktu itu harga Minyak tanah juga gak lebih mahal dari bensin seperti saat ini, 1 liter gak nyampai 500rupiah kayaknya dahulu.

Prinsip kerja dari lampu Petromax ini awalnya tangki bahan bakar yang ada di bagian bawah diberi tekanan dengan cara dipompa dan tekanan di tangki ini sekitar 2 atmosfer (2 bar, atau 30 psi), tujuannya agar minyak tersebut naik keatas dan menjadi uap yang akan disemburkan ke Kaos Petromax tersebut, minyak akan menjadi gas pada suhu sekitar 250 ° C. Namun sebelum mulai memompanya, untuk mengawalinya agar minyak tersebut menjadi uap kita harus memancingya dahulu dengan menggunakan spritus pada cangkir yang ada diatas tangki yang kemudian dinyalakan dengan korek api tujuannya agar ujung pipa Petromax panas, setelah menyala kita mulai memompa tangki Petromax tersebut membuka katupnya dan minyak akan keluar melalui pipa yang sudah panas tadi dan menjadi uap yang panas dengan tekanan tinggi, masuk ke pipa yang berputar kemudian keluar melalui cerobong yang dari keramik dilanjutkan ke Kaos Petromax sehingga menyala terang dan panas, panas ini pula nantinya yang akan memanaskan pipa tadi sehingga tidak diperlukan lagi panas dari spritus dicangkir bawah tadi.

Proses ini terus berjalan dan berulang selama Petromax tersebut ditangkinya masih ada minyak maupun tekanan udara, untuk tekanan udara dapat ditambah dengan memompanya bila lampu dah mulai redup. Lampu Petromax ini yang kebnyakan sering cepat harus diganti atau diisi sepengetahuan saya adalah

  •       Minyak tanah / Petrolium
  •       Angin / Tekanan udara
  •       Kaos Petromax

Petromax waktu saya kecil dahulu selain untuk penerangan rumah waktu malam hari atau pengganti sumbercahaya bila Listrik PLN padam, juga digunakan untuk penerang kami mencari belut di sawah tentunya setelah dibuat sedemikian rupa agar enak dibawanya dan diberi Reflektor agar cahayanya terpusat pada suatu sudut, disisi yang lain diberi besi sebagai pegangan untuk membawanya menelusuri petak demi petak sawah.


Silahkan Kunjungi Juga Artikel Terkait Dibawah ini :


                Bisnis Pulsa Gratis Daftar

                Selamat Tahun Baru 2013     

               Jayabhaya

               Menghilangkan Tanda Silang Pada baterai Laptop

              Alexa Internet

              Oktafx Broker Spread Rendah

1 komentar:

  1. Postinganmu sangat bagus dan bermanfaat buat banyak orang gan. Thanks for sharing and keep blogging!

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
FasaPay Online Payment System

Site Map